Sudah menjadi hal umum bahwa Indonesia merupakan Negara yang kaya banyak hal yang mungkin tidak dimiliki oleh negara lain. Salah satu yang menjadi sorotan oleh semua pihak yakni kandungan akan sumber daya alamnya yang sangat melimpah dan hal itu pula yang menjadikan Indonesia sebagai lokasi yang ideal untuk ladang perekonomian. Hal ini telah terbukti dari beberapa abad sebelumnya yaitu banyak negara diluar sana yang telah menjajah Indonesia dengan dalih tidak lain karena ingin mengeruk kekayaan alam yang sangat menggiurkan. Berabad-abad lamanya Indonesia menderita di tanahnya sendiri. Sumber daya alam yang mereka miliki bukan mereka sendiri yang menikmati. Sampai pada akhirnya rakyat Indonesia tergerak dan tidak ingin tinggal diam untuk menyerukan kemerdekaan bagi Bangsa Indonesia. Setelah melewati proses panjang perjuangan para pahlawan, Indonesia berhasil merebut kedaulatannya di tanah sendiri. Setelah itu, Bangsa Indonesia mulai membangun negara dengan menjalankan aktivitas-akt